LEBAK| KabarPrestasi.com — Paguyuban Mahasiswa Lebak (PAGUMA) kembali menegaskan komitmennya dalam pembangunan sumber daya manusia melalui penyelenggaraan agenda tahunan Lebak Expo University (LEXUS) 2026. Kegiatan yang mengusung tema “Disruptive Education: Strengthening Human Capital for the Future” ini sukses menjangkau ribuan pelajar di Kabupaten Lebak melalui pelaksanaan berbasis tiga zona strategis.

Rangkaian kegiatan LEXUS 2026 dimulai pada Sabtu, 17 Januari 2026, bertempat di Aula La Tansa Mashiro sebagai Zona 1. Selanjutnya, kegiatan berlanjut ke wilayah Lebak Selatan dengan pelaksanaan di SMAN 1 Banjarsari (Zona 2) pada 19 Januari 2026, dan ditutup di SMAN 1 Panggarangan (Zona 3) pada 20 Januari 2026.

Pada penyelenggaraan tahun ini, LEXUS menghadirkan sebanyak 32 perguruan tinggi, mulai dari universitas lokal asal Lebak, kampus ternama tingkat nasional, hingga sekolah kedinasan. Kehadiran puluhan institusi pendidikan tersebut bertujuan memberikan gambaran komprehensif kepada siswa SMA/SMK/MA sederajat mengenai pilihan pendidikan dan karier di masa depan.

Foto Bersama Zona 3

Project Officer LEXUS 2026, Pramudya Ananta Gunawan, menyampaikan bahwa antusiasme peserta terlihat tinggi di seluruh zona pelaksanaan. Tercatat sebanyak 1.868 peserta hadir dan mengikuti rangkaian kegiatan secara aktif.

“Sejalan dengan tema kegiatan, LEXUS hadir sebagai respons atas tantangan pendidikan di era perubahan yang cepat. Ini merupakan upaya nyata PAGUMA dalam mendorong penguatan sumber daya manusia, khususnya generasi muda Kabupaten Lebak, agar siap dan berani melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi,” ujar Pramudya.

Kegiatan ini turut mendapat apresiasi dari Pemerintah Kabupaten Lebak. Wakil Bupati Lebak, Ir. H. Amir Hamzah, M.Si, menilai LEXUS sebagai kegiatan edukatif yang dikemas secara kreatif dan relevan dengan karakter generasi Z.

Menurutnya, pendekatan yang komunikatif dan menarik menjadi kunci keberhasilan LEXUS dalam menyampaikan pesan pentingnya pendidikan tinggi kepada pelajar.

Apresiasi juga disampaikan oleh Pembina PAGUMA, Drs. H. Asep Komar Hidayat, M.Pd, yang mengungkapkan kebanggaannya atas konsistensi PAGUMA dalam menyelenggarakan LEXUS hingga memasuki tahun ke-13.

“Pada penyelenggaraan yang ke-13 ini, semoga LEXUS terus berkembang dan memberikan dampak nyata bagi kemajuan pendidikan, khususnya di Kabupaten Lebak,” ungkapnya.

Pemilihan lokasi di Zona 2 dan Zona 3 yang berada di wilayah Lebak Selatan menjadi bukti nyata komitmen PAGUMA dalam pemerataan akses informasi pendidikan. Melalui pendekatan jemput bola, LEXUS diharapkan mampu meminimalisasi kesenjangan informasi antara wilayah pusat kota dan daerah pelosok.

Melalui semangat kolaborasi dan keberlanjutan, Lebak Expo University 2026 diharapkan dapat memberikan kontribusi jangka panjang terhadap peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Kabupaten Lebak melalui jalur pendidikan tinggi, sekaligus mencetak generasi muda yang siap menghadapi tantangan era disrupsi.

Penulis: Khoirul Anwar

Editor: Wahyu Kurniawan

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama